Semarang, Infodesanews.com – Para pemudik dan sepeda motornya yang menggunakan jalur laut dengan menumpang Kapal Perintis mulai ramai berdatangan di Pelabuhan Tanjung Emas awal pekan ini.
Sejak Senin lalu hingga saat ini gelombang ketiga mudik gratis dengan kapal dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub) sudah ramai berdatangan di dermaga Pelabuhan Tanjung Emas Sermarang.
“Senin pekan ini sudah ada 6 kapal yang bersandar di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang yang merupakan program mudik gratis dari Kemenhub,” ujar Kepala Kantor Kesyahbandaran dan KSOP Pelabuhan Tanjung Emas Semarang Ahmad Wahid.
Dikatakan Ahmad Wahid, kapal yang bersandar di dermaga Tanjung Emas sudah terdapat enam unit, dan dua kapal di antaranya pengangkut sepeda motor, serta empat kapal mengangkut penumpang.
Menurutnya, sebanyak 627 unit sepeda motor yang ikut kapal tersebut, sedangkan penumpang berdasar sistem terdapat 1.683 jiwa.
Sementara kapal penumpang, lanjutnya, yang sudah merapat di Pelabuhan Tanjung Emas terdiri kapal motor (KM) Sabuk Nusantara 85 dengan membawa 591 penumpang, KM Sabuk Nusantara 95 dengan 121 penumpang, KM Sabuk Nusantara 84 membawa 438 penumpang dan KM Sabuk Nusantara 97 mengangkut 234 penumpang.
Sedangkan KM pengangkut sepeda motor terdiri KM Camara Nusantara 03 dentan mengangkut 297 sepeda motor dan KM Camara Nusantara 01 membawa 330 sepeda motor. Seluruh kapal itu berangkat dari Pelabuhan Tanjung Priok.
“Jumlah penumpang yang ikut kapal mudik gratis selama lima hari, mulai 9-13 Juni 2018 mencapai 11.940 orang, sedangkan jumlah sepeda motor mencapai 5.550 unit,” pungkasnya. Ndi