Babinsa Koramil 0803/10 Pilangkenceng Dengan Sigap Bantu Pemadaman Rumah Warga

INFODESA156 Dilihat
banner 728x90

Madiun, Infodesanews.com – Rumah milik warga Dusun Ribahan Desa Kenongorejo Rt.17 Rw.03 Kecamatan Pilangkenceng Kabupaten Madiun ludes dilalap api, kebakaran disebabkan adanya korsleting listrik, Kamis (24/05/2018).

Rumah yang terbakar, adalah milik Sadimo warga Dusun Ribahan Desa Pilangkenceng Rt 17 Rw 03 Kecamatan Pilangkenceng Kabupaten Madiun.

Sekira pukul 08.30 WIB kebakaran bermula dari konseleting listrik area dapur kemudian menjalar melalui kabel menuju ke rumah depan yang mengakibatkan terbakarnya rumah dan mengenai tumpukan minyak Goreng kemudian api mulai membesar.

Mengetahui hal tersebut pemilik rumah Istri Sadimo (Ibu Sari) meminta bantuan kepada warga sekitar untuk memadamkan api.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Babinsa Koramil Randublatung Bantu Padamkan Kebakaran Rumah Warga

Dengan Sigap Babinsa Koramil 0803/10 Pilangkenceng dan warga sekitar Membantu memadamkan api dengan menggunakan alat seadanya

Kurangnya pasokan air serta adanya hembusan angin membuat api mulai menjalar ke seluruh rumah Sadimo yang mengakibatkan hangusnya rumah

Sebagian api sudah bisa dipadamkan oleh Babinsa bersama warga sekitar agar api tidak sampai menjalar ke rumah yang ada disebelahnya.

BPBD Damkar Kabupaten Madiun datang dan mengadakan pemadaman Api yang masih masih menyala.

Komandan Koramil 0803/10 Pilangkenceng Kodim 0803/Madiun Kapten Kav Umar saat dihubungi mengatakan “Iya, telah terjadi kebakaran rumah milik Bapak Sadimo warga Dusun Ribahan Desa Kenongorejo Rt 17/Rw 03 Kecamatan Pilangkenceng yang mengakibatkan rumahnya ludes terbakar”

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Pimpin Korps Raport Sertijab Perwira, Dandim 0906/Kutai Kartanegara Berikan Apresiasi

“Saya perintahkan anggota Koramil 0803/10 Pilangkenceng untuk segera merapat kerumah Bapak Sadimo untuk membantu memadamkan api dengan menggunakan alat seadanya”

“Kami anggota Kodim 0803/Madiun akan selalu siap membantu warga yang kesusahan, semoga Bapak Sadimo diberikan kesabaran dan ketabahan atas musibah yang menimpanya”, pungkas Danramil.

Kerugian dalam kebakaran yaitu Ibu Sari (Istri Bapak Sadimo) dibawa kerumah Sakit karena Syok Sertifikat tanah 5 buah, perhiasan emas mencapai 10jt, Uang tunai mecapai 80jt dan sepeda Gunung 2 buah senilai 5jt.(Mc/Aras)

banner 728x90