Wabub Lamsel, M Syaiful Tinjau Jembatan Ambrol Akibat Banjir, Pastikan Penanganan Cepat

banner 728x90

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS – Wakil Bupati Lampung Selatan, M Syaiful Anwar meninjau langsung lokasi jembatan yang ambrol akibat banjir di Desa Sidoasri Kecamatan Candipuro Lampung Selatan, Jum,at (14/3/2025)

Kunjungan tersebut dilakukan untuk memastikan penanganan cepat dan memberikan solusi bagi warga yang terdampak.

Jembatan yang menghubungkan Desa Sidoasri-Cinta Mulya ini ambrol setelah diterjang banjir besar yang melanda wilayah tersebut pada pekan terakhir.

Derasnya arus sungai yang meluap akibat intensitas hujan tinggi membuat pondasi jembatan tidak mampu menahan tekanan air, hingga akhirnya runtuh.

Akibat kejadian ini, akses transportasi warga terganggu dan aktivitas ekonomi menjadi terhambat. Beberapa warga juga harus memutar jalur lebih jauh untuk mencapai lokasi tujuan.

BACA SELENGKAPNYA :  Satgas Pamtas Yonif Raider 303/SSM Kostrad Gelar Nonton Bareng Film G 30 S/PKI di SMA Negri 1 Long Bagun

“Kami turut prihatin atas musibah ini. Pemerintah daerah akan segera melakukan upaya penanganan, baik untuk perbaikan jembatan maupun penanganan dampak banjir lainnya,” ujar Syaiful di lokasi kejadian.

Selain meninjau kondisi jembatan, Wakil Bupati juga berdialog dengan warga untuk mendengar langsung keluhan dan kebutuhan yang mendesak. Pemerintah daerah berkomitmen untuk segera membangun jembatan darurat agar akses masyarakat tetap terjaga.

“Kami akan menginstruksikan dinas terkait untuk segera melakukan survei dan mempercepat proses perbaikan. Untuk sementara, kami juga akan menyediakan jalur alternatif agar aktivitas masyarakat tidak terganggu,” tambahnya.

BACA SELENGKAPNYA :  DPRD Lamsel Gelar Rapat Paripurna Penyampaian Ranperda Tentang Pemberian Insentif dan Kebijakan Investasi.

Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) setempat telah dikerahkan untuk melakukan penanganan darurat, termasuk pembersihan puing-puing dan pemetaan kondisi infrastruktur sekitar.

Pemerintah daerah juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi banjir susulan, mengingat curah hujan yang masih tinggi dalam beberapa hari ke depan.

Dengan penanganan cepat dan kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat, diharapkan kondisi infrastruktur yang terdampak dapat segera pulih dan aktivitas warga kembali berjalan normal. (Red/Bambang)

banner 728x90