BLORA, INFODESANEWS – Tim Srikandi ASRI (Arief Rohman-Sri Setyorini) gelar mancing bersama masyarakat, lomba ini diikuti oleh ratusan masyarakat yang sangat hobi memancing, apalagi dari tim menyediakan ikan jenis lele yang diadakan di Embung Balong, Desa Balong, Kecamatan jepon, Kabupaten Blora.
Tim Kemenangan ASRI Blora, M. Hamdun mengatakan, ini bagian dari sosialisasi dan juga kampanye Paslon ASRI bersama dengan masyarakat salah satunya adalah bentuk dengan mancing bersamanya, ini bentuk dari rekreasi riang gembira.
“Kami menabur ikan kurang lebih 5 kwintal ikan lele,” ucapnya kepada infodesanews.com, Jum’at (25/10/2024).
Hamdun menambahkan, selain itu kita akan gagas kegiatan-kegiatan lain yang sifatnya rekreatif jadi supaya tidak hanya sekedar pertempuran tatap muka dialog itu tapi juga kegiatan-kegiatan yang sifatnya rekreatif seperti ini, karena sudah itu banyak dilakukan oleh teman-teman relawan seperti misalnya jalan sehat terus nanti acara seni, musik-musik dan kedepan barangkali juga akan ada kegiatan-kegiatan pentas seni.
“Supaya kegiatan Pilkada ini kampanye tidak hanya sekedar tatap muka, tidak hanya penyampaian materi melalui pembicaraan begitu tapi kegiatan-kegiatan yang sifatnya rekreatif dan menyenangkan,” terangnya
Lanjutnya, nanti kita lihat beberapa kemungkinan ini kita ada di sini, bisa jadi nanti di tempat lain kita laksanakan. Kita lihat saja yang antusias anime masyarakatnya mancingnya tinggi dimana itu yang nanti kita sasar.
“Kepala masyarakat pilkada tentu jangan lupa jaga kondusifitas, kita jaga kerukunan dan tentu juga pilih ASRI,” tuturnya.
Sementara itu, Penasehat Srikandi ASRI, Ainia Sholichah berharap dengan adanya kegiatan mancing ini, Paslon ASRI nomor urut 1 dapat dikenal lebih dekat lagi di masyarakat setempat dan sekitarnya.
“Ya semoga masyarakat dapat lebih mengenal kami dan mereka tahu kegiatan ASRI kampanyenya sangat positif, sehingga mereka jadi senang dan mereka jadi memilih, mencoblos ASRI di 27 November mendatang” ucap Ainia Sholichah.
Peserta pemancing, Robi saat di temui wartawan menyampaikan, mengikuti kegiatan mancing ini berlomba-lomba untuk mendapatkan ikan sebanyak-banyaknya. Bukan hanya sekedar hobi saja, namun ada kesan menyenangkannya dapat berkumpul bersama.
“Otomatis saya senang ya mas, soalnya saya hobi mancing. Apalagi pulang kerja capek itu ada mancing ini jadi hiburan tersendiri,” ucap
Ia berharap kedepannya kegiatan mancing ini dapat terus terlaksana di wilayah-wilayah sebagai bentuk hiburan positif bagi masyarakat.*SM