PT ALS Di Lampung Selatan Desa Bandardalem Beroperasi Kembali Setelah Penuhi Tuntutan Warga

INFODESA4 Dilihat
banner 728x90

Lampung Selatan, Infodesanews.com – PT Andesit Lumbung Sejahtera (Als) di Desa Bandardalem Kecamatan Sidomulyo Kabupaten Lampung Selatan yang sempat di tutup Sementara oleh Bupati Lampung Selatan Dr. H. Zainudin Hasan, M.Hum kini sudah mulai beroperasi lagi.

Pengoprasian PT tersebut yang di mulai hari ini, karna pihak PT telah menyepakati apa yang menjadi tuntutan warga yang di rugikan akibat terkena dampak ledakan yang di lakukan oleh PT Andesit Lumbung Sejahtera (Als).

Kepala Oprasional PT Als, Agus Riyanto, mengatakan pihaknya tidak akan beroperasi tanpa adanya kesepakatan dari kedua belah pihak antara warga Desa Bandardalem dan PT Andesit Lumbung Sejahtera
,bahkan kami telah membuat surat Keputusan yang di Tandatangani dari kedua belah pihak.”ujarnya.

BACA SELENGKAPNYA :  Pati Berupaya Keras Turunkan Stunting

Sementara itu Direktur PT ALS, Kahar Masranto menjelaskan kami dari pihak PT sudah memperbaiki rumah-rumah warga yang rusak akibat dampak aktivitas perusahaan, dan seluruh tuntutan warga Desa Bandardalem sudah kami penuhi tiga Poin tuntutan sesuai dengan kesepakatan bahkan kami penuhi menjadi 13 Poin dari tuntutan warga yang hanya 3 Poin.”jelas Kahar.

Kahar menambahkan mengenai pengunaan bahan peledak pihaknya telah melakukan uji coba agar tidak berdampak pada masarakat dengan kedalaman 3 meter, Alhamdulillah aman dan sukses dan tidak berpengaruh kepada masarakat. (SG/slmt)

BACA SELENGKAPNYA :  Partainya Wong Cilik Toraja Utara Gelar Rakercab, Mantapkan Pemenangan Pileg dan Pilpres 2024

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Mulyadi meminta komitmen perusahaan tersebut dalam memenuhi tuntutan masarakat yang sudah menjadi kesepakatan, Jangan hanya membuat kesepakatan namun tidak di salurkan.

“Masalah surat perizinan PT ALS lengkap dan masih berlaku, terkait penutupan sementara pekan lalu karena adanya tuntutan warga, namun semua apa yang menjadi tuntutan warga telah di penuhi oleh pihak perusahaan, artinya tidak ada masalah lagi, “Kata Mulyadi pada Infodesanews.com, usai meninjau perusahaan bersama Camat Sidomulyo Afendi. SE serta Forkopimcam, Kamis (8/2). (SG)

banner 728x90