Program Ketahanan Pangan Pemdes Jatimulyo Bagikan Bibit Cabe

INFODESA47 Dilihat

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS — Pemerintah desa memiliki kemampuan menekan tingkat inflasi pangan dengan menggunakan Dana Desa. Oleh karena itu, pemanfaatan Dana Desa mesti dilakukan secara aktif untuk menekan inflasi pada tingkat desa.

Pada hari ini Pemerintah Desa Jatimulyo kecamatan Jati Agung Kabupaten Lampung Selatan,bagikan 700 bibit cabai jenis rawit ori 212 kepada para petani di desa jatimulyo dengan alokasi anggaran Dana Desa Tahun 2024 dengan menghabiskan anggaran sebesar Rp.5.000.000, Rabu. (18/9/2024)

Sumardi.SH.Selaku kepala desa Jatimulyo pada kesempatanya mengatakan,kami pemerintah desa Jatimulyo bersama, Perangkat Desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) serta Pendamping Desa membagikan 700 bibit cabai ori 212 kepada para petani di desa Jatimulyo.Pungkasnya.

Tujuan dari inflasi desa ini yaitu meningkatkan keterjangkauan pangan bagi masyarakat desa dan juga meningkatkan konsumsi pangan yang beragam, bergizi seimbang, aman, higienis, bermutu, tidak bertentangan dengan agama, keyakinan dan budaya masyarakat serta berbasis pada potensi sumber daya lokal.

Maka pada hari ini Pemerintah Desa Jatimulyo melakukan pembagian bibit cabai jenis rawit 212 kepada Petani di desa Jatimulyo secara bergantian.

Pembagian bibit cabai jenis rawit ori 212 ini di anggarkan dari dana desa tahun 2024 dengan total menghabiskan anggaran lima juta rupiah.Ucap Sumardi.

Maman salah satu petani di desa Jatimulyo,mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan Maupun Pemerintah Desa Jatimulyo atas Pembagian bibit cabai kepada Petani di desa Jatimulyo.

Saya mewakili teman teman para Petani di desa Jatimulyo sangat bersyukur dan ucapkan terimakasih kepada Kepala Desa Jatimulyo yang telah memperhatikan para Petani di desa Jatimulyo.

Kami penerima bantuan bibit cabai pada hari ini akan langsung menanam cabai sampai panen nantinya. (Ronald)