BLORA, INFODESANEWS – Semarak berbagai kegiatan dalam mengisi dan memeriahkan HUT ke-79 Kemerdekaan RI dilakukan di berbagai wilayah pedesaan dengan berbagai macam kegiatan seperti jalan Sehat,Karnaval , Pemerintah Desa Balong Kecamatan jepon Kabupaten Blora juga ikut memeriahkan dengan acara jalan sehat
Didalam Acara jalan Sehat yang di laksanakan oleh Pemerintahan Desa Balong Bersama sama Masyarakat yang dimulai sekitar pukul 06.30 wib di mana pelepasan start dipimpin langsung oleh pak Kades Balong, ,Jepon 25/8/2024
Kepala Pemerintahan Desa Balong menyampaikan bahwa kegiatan jalan sehat ini dalam rangka Memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79 bersama sama perangkat desa dan Masyarakat desa Balong.
Adapun dalam acara jalan sehat ini ada Berbagai macam hadiah Utama yang menarik dan doorprize yang disediakan Pemerintahan Desa Balaong dan Panitia pun bervariatif dan bahkan ada yang unik, yaitu hadiah utama 3 ekor Kambing.
Kepala Pemerintahan Desa ( Pemdes ) Balong Kecamatan Jepon, Nyomo mengatakan, hari ini acara jalan sehat, sebelumnya di adakan senam sehat yang di lakukan oleh perangkat desa dan masyarakat Desa Balong antaranya dukuh Balong, dukuh Wuni dan dukuh Ngaloroh yang membaur bersama sama melakukan senam dan jalan sehat.
“Dengan acara senam dan jalan sehat ini agar dapat memupuk jiwa kebersamaan, jiwa gotong royong dan hidup rukun bersama warga,” terangnya.
Nyomo menambahkan, tiket yang kemarin di keluarkan dari panitia 1250 tiket, dengan menempuh jarak 2 kilometer untuk merebut hadiah utama 3 ekor kambing dan banyak Door Prize lainnya.(SM/Red)