Tingkatkan Kemampuan Anggota, DPC Grib Solo Berlatih Beladiri

banner 728x90

SOLO – INFODESANEWS | Dalam rangka meningkatkan kemampuan diri dan mengasah profesionalisme anggota, Satgasus DPC GRIB Jaya Solo melaksanakan latihan beladiri karate di halaman markas DPC GRIB Jl. Cendrawasih VI Manahan Surakarta, Minggu (25/8).

Kegiatan latihan beladiri karate – pencak silat diawali dengan pemanasan, lari-lari kecil dan dilanjutkan dengan latihan gerakan komite yang dilatih oleh salah satu anggota Satgasus Agus. Gerakan dasar komite tersebut mulai dari pukulan, tendangan, sapuan, menyerang, menghindar, step/moving dan blok/counter attack .

BACA SELENGKAPNYA :  KPU Sosialisasikan PKPU Nomor 18 dan 19 Tahun 2020

 

Komandan Satgassus GRIB Solo Winardi, menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakan latihan bela diri yaitu untuk membentuk karakter dan meningkatkan mental anggota GRIB yang handal, tangguh serta mampu membela diri saat menghadapi situasi yang terdesak dan mengancam keselamatan. “Latihan perdana ini sengaja kami lakukan untuk meningkatkan kapasitas anggota GRIB Solo khususnya Satgasus,” ujarnya. (redslo/cindy)

banner 728x90