Ketua DPD GRIB Jateng Hadiri Pelatihan Satgassus GRIB Solo

banner 728x90

SOLO – INFODESANEWS.COM | Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (DPC GRIB) Surakarta menggelar pelatihan puluhan anggota Satgassus di Sekretariat GRIB, Jl. Cendrawasih Manahan, Surakarta, Minggu (28/7).

Acara ini juga dihadiri oleh Ketua DPD GRIB Jateng Isro’i Rois, SH bersama jajaran pengurus. Pembentukan sekaligus penggemblengan fisik dan mental para anggota Satgassus GRIB Solo ini dilakukan guna pembekalan unit keamanan yang spesifik oleh pelatih dari Koppassus Group 2.

Donny, selaku Wakabid OKK DPC GRIB Surakarta, mengatakan pelatihan Satgassus kali ini untuk membina fisik dan mental agar anggota Satgasus nantinya bisa fighter mengatasi berbagai persoalan baik dalam organisasi maupun diluar organisasi.

BACA SELENGKAPNYA :  Nanang Janji Akan Bangunkan Rumah Buat Kakek Salimin

“Satgassus adalah bagian dari kesatgasan dalam bidang keamanan yang bertujuan untuk mempersiapkan keahlian profesional dalam keamanan cipta Kerja,” ujarnya.

Dikatakan Satgassus ini merupakan unit khusus yang akan menawarkan jasa pengamanan dengan standar profesional.

Sementara itu Ketua DPC GRIB Surakarta, Rahmat Jati Priyono (Tommy) mengatakan kehadiran Satgassus diharapkan dapat memperkuat solidaritas dan kedisiplinan di antara anggota serta memberikan contoh yang baik bagi masyarakat.

BACA SELENGKAPNYA :  Shalat Dhuha Bersama, Ini Kata H. Faisal Fikri, SS, M.Ag

“Kami terus membangun organisasi ini untuk kepentingan bersama, dengan fokus pada sensitivitas sosial dan memperkuat hubungan silaturahmi antar anggota,” ungkap Tommy.

Hal senada juga di ungkapkan Ketua DPD GRIB Jateng Isro’i Rois. Isro’i menekankan pentingnya profesionalisme dalam berorganisasi, di mana solidaritas dan kesatuan komando menjadi kunci utama dalam menjaga integritas dan efektivitas Satgassus GRIB Surakarta.

“Dalam organisasi ini, kita percaya bahwa persaudaraan tidak harus ditentukan oleh darah, tetapi oleh semangat untuk saling mendukung dalam satu Komando Ketua,” tegasnya. (Redslo)

banner 728x90