Berikan Keamanan Kenyamanan Ibadah Waisak Polisi Siapkan 88 Personil

INFODESA2 Dilihat
banner 728x90

BANDAR LAMPUNG,INFODESANEWS — Polresta Bandar Lampung menyiagakan 88 personel pengamanan di sejumlah vihara dalam rangka peringatan hari raya waisak 2568 BE, tahun 2024, Kamis (23/5/2024).

Puluhan personel pengamanan disebar disejumlah vihara maupun klenteng yang ada di Kota Bandar Lampung.

Kasi Humas Polresta Bandar Lampung AKP Agustina Nilawati menjelaskan bahwa pengamanan peringatan hari raya waisak kali ini, akan dilakukan dalam 2 hari, yaitu Kamis (23/5/2024) dan Minggu (26/5/2024).

BACA SELENGKAPNYA :  Nanang Sebut, Kita Bangun Struktur Organisasinya Dulu

“88 personel pengamanan terploting di delapan vihara di Bandar Lampung” kata Kasi Humas Polresta Bandar Lampung AKP Agustina Nilawati.

8 vihara yang diamankan oleh Polisi diantaranya Vihara Thay han bio, Vihara Bodisava, Vihara Savanadipa, Vihara Vajra Bumi Lampung, Vihara Cetya Sari Putra, Vihara Dhamaramsi, Vihara Dharma Citra dan Vihara Certa Meiratya Putra.

BACA SELENGKAPNYA :  Jadi Sorotan, Bupati Pati : Perbaikan Jalan Hingga Kebutuhan Pokok Masyarakat

“Pengamanan juga melibatkan anggota TNI dan stake holder terkait” ungkap Nila.

Kasi Humas Polresta Bandar Lampung AKP Agustina Nilawati menjelaskan pengamanan dilakukan untuk memberikan rasa aman dan tenteram bagi masyarakat khususnya umat Budha yang merayakan Waisak. (red)

banner 728x90