Sidomulyo Fair 2024, Camat Rohidin: Kalau Bukan Kita Siapa Lagi, Kalau Bukan Sekarang Kapan Lagi

INFODESA6 Dilihat
banner 728x90

LAMPUNG SELATAN, INFODESNESANEWS — Menjelang pelaksanaan Sidomulyo Fair 2024, pemerintah Kecamatan Sidomulyo terus berbenah.

Menurut Camat Sidomulyo, Rohidin.S,Sos. Sidomulyo Fair merupakan salah satu ajang promosi Usah Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang ada di 16 Desa wilayah Kecamatan Sidomulyo.

“Dengan wadah dan kegiatan Sidomulyo Fair, desa-desa yang ada di wilayah Kecamatan Sidomulyo dapat mempromosikan UMKM nya, bukan hanya itu saja, setiap desa bisa menampilkan seni budaya sehingga tercipta ke aneka ragaman yang di miliki setiap desa.

BACA SELENGKAPNYA :  Kodim 0913/PPU Gelar RAT Primer Koperasi Kartika Madani Tutup Buku Tahun 2019

“Tentu ini semua tidak akan berjalan sukses tanpa adanya dukungan dan kerjasama dari semua instansi dan pemerintah desa maupun dari seluruh masyarakat yang ada di Kecamatan Sidomulyo.”ujar mantan bendahara Inspektorat Kabupaten Lampung Selatan itu.

Dikatakan Sidomulyo Fair 2024 yang akan berlangsung sejak 30 April hingga 2 Mei 2024, akan dibuka langsung oleh Bupati Lampung Selatan, H Nanang Ermanto.

BACA SELENGKAPNYA :  Keluarga Besar PDAM Klaten Mengucapkan Selamat HPN ke 78, Semoga Semakin Inovatif Dalam Melahirkan Produk Jurnalistik yang Berkualitas untuk Masyarakat

“Insya Allah 30 April 2024 Sidomulyo Fair akan dibuka langsung oleh Pak Bupati Nanang Ermanto.”kata dia pada infodesanews.com, Selasa (23/4/2024)

“Mari kita sukseskan bersama Sidomulyo Fair 2024. Kalau Bukan Kita Siap Lagi, Kalau Bukan Sekarang Kapan Lagi.”pungkasnya. (red)

 

banner 728x90