Jelang Pergantian Malam Tahun Baru 2024 Polsek Candipuro Gelar Apel Pengamanan

INFODESA134 Dilihat

LAMPUNG SELATAN, INFODESNEWS — Menjelang pergantian malam tahun baru 2023 Polsek Candipuro Gelar Apel Kesiapan Pengamanan yang dipusatkan di halaman mapolsek setempat, Minggu (31/12/2023)

Apel kesiapan pengamanan pergantian malam tahun baru di pimpin langsung oleh Kapolsek Candipuro AKP Farid Riyanto.S.IP.M.H, yang di ikuti anggota gabungan TNI dan polri serta anggota Pol PP.

Tampak hadir Camat Candipuro Ahcmad Solatan Nurohman Danramil 0421-07/sdm Kapten Inf Imron Nata.

Dalam arahannya Kapolsek Candipuro AKP Farid Riyanto.S.IP.M.H menegaskan kepada peserta apel, “Selesai apel bagi anggota yang tersprin pengamanan agar langsung menyesuaikan dengan pelaksanaan giat pergantian malam tahun baru masing-masing, tetap selalu menjaga dan meningkatkan kewaspadaan”, ucapnya.

Ditambahkannya bahwa, “Titik konsentrasi tentunya yang menjadi pusat kegiatan masyarakat nantinya dan beberapa titik di pusat-pusat perbelanjaan di malam pergantian tahun baru ini. Untuk personil selesai pengamanan pergantian malam tahun baru agar standby di kantor memudahkan konsolidasi setelah giat pergantian malam tahun baru”ungkapnya

Selesai mengambil apel Kapolsek Candipuro AKP Farid Riyanto menyampaikan harapannya, dengan digelarnya apel gelar pasukan ini dapat mempersiapkan pengamanan Malam Tahun Baru 2024 secara optimal dan menciptakan suasana kondusif di daerah hukum Polsek Candipuro.

“Pengamanan Malam Tahun Baru 2024 ini merupakan tugas rutin yang harus kita pastikan nyaman, aman dan lancar. Sehingga diharapkan seluruh kegiatan pengamanan dapat berjalan dengan optimal” tutupnya ( Bambang)