PATI – Diskominfo Kabupaten Pati melakukan pendampingan penilaian evaluasi penyelenggaraan statistik sektoral Kabupaten Pati, Provinsi jawa Tengah.
Dalam kegiatan tersebut Dihadiri perwakilan dari Pembina Data Statistik BPS Provinsi Jawa Tengah dan BPS Kabupaten Pati, perwakilan produsen data yang menjadi locus penilaian yaitu Dinas Pertanian dan Dinas Kesehatan produsen data dari BKPP dan Dinarpusda Kabupaten Pati
“Masih lanjut, Ratri Wijayanto selaku Kepala Diskominfo Kabupaten Pati menyebut bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk mewujudkan bentuk sinergitas dan kolaborasi selaku pembina data, walidata dan produsen data.
Harpan kami, semoga sinergitas ini bisa terwujud dalam pelaksanaan walidata dan meningkatkan indeks Pembangunan statistik (IPS) diwilyah”, kata Kepala Diskominfo Kabupaten Pati saat diwawancarai awak media, Selasa (4/7/23).
“Disisi lain, perwakilan pembina data statistik dari BPS Provinsi Jawa Tengah bernama Medha Wardhany menambahkan untuk output dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan Indeks Pembangunan statistik (IPS).
Agar bisa mengetahui sejauh mana pencapaian kemajuan penyelenggaraan statistik sektoral di Instansi Pusat dan Pemerintah Daerah.
Untuk Kedepan, kita berharap Kabupaten Pati dapat meningkatkan kualitas penyelenggaraan statistik sektoral dan meningkatkan kualitas pelayanan Publik di bidang statistik”, cetus Medha Wardhany.(@Gus Kliwir)