Tes Ujian Perangkat Desa Jetak, lahirkan Sejumlah Perangkat Desa Secara Transparan

NASIONAL233 Dilihat
banner 728x90

BLORA, INFODESANEWS | Pelaksanaan tes pengisian perangkat desa Jetak, Kecamatan Kunduran, Kabupaten Blora telah dilaksanakan di Aula Kantor Desa setempat, Selasa (20/06/2023).

Tes perangkat desa diikuti 7 peserta yang merebutkan 4 kursi perangkat desa. Mereka menguikuti ujian seleksi perangkat yang dilaksnakan oleh pihak desa.

“Ada 7 peserta yang mengikuti ujian seleksi perangkat untuk 4 formasi. Setiap formasi diperebutkan dua peserta, kecuali formasi Kasi pelayanan hanya satu peserta,” terang Kepala Desa Jetak Siti Fatimah saat dihubungi media blora-ekspres.com melalui sambungan seluler.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
HARIONO S NOTONEGORO, "Negara Gagal Aplikasikan UUD 45 Pasal 33"

Adapun 4 formasi tersebut, diantaranya Sekertaris Desa (Sekdes), Kaur TU dan Umum Juwarto, Kasi Kesejahteraan dan Kasi pelayanan.

Siti menambahkan, sebelum mengikuti tes tertulis, peserta telah menjalankan tahapan sebelumnya dengan menggunakan metode CAT.

Selaku Kades Jetak, Siti mengapresiasi pihak panitia yang telah melakukan proses penjaringan sesuai prosedur. Pihaknya memastikan proses perangkat desa berjalan transparan.

”Kami apresiasi kepada panitia yang telah melakukan proses penjaringan sesuai prosedur. Kami pastikan seleksi perangkat desa ini berjalan transparan,” pungkas Siti.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Plt Bupati Lampung Selatan Hadiri Rakornas Investasi Tahun 2020 Di Jakarta

Perlu diketahui dari hasil tes tertulis tersebut telah mendapatkan peserta dengan nilai tertinggi di setiap formasi. Diantaranya, Sekdes nilai tertinggi diraih oleh Ali Mansur dengan nilai 80, Kaur TU dan Umum diraih Juwarto dengan nilai 73,8 dan Kasi Kesejahteraan diraih Ainun Munawaroh dengan nilai 72 serta Kasi pelayanan diraih oleh Abdul Soeb dengan nilai 73,8.***

banner 728x90