Gugus Tugas KLA Lamsel Gelar Rapat Persiapan Verifikasi

INFODESA176 Dilihat
banner 728x90

LAMPUNG SELATAN,INFODESANEWS –Tim Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak (KLA) Kabupaten Lampung Selatan menggelar rapat persiapan penilaian verifikasi lapangan dari Kementerian PP dan PA Republik Indonesia, Sabtu (17/06/2023).

Bertempat di Aula Rajabasa Setdakab Lampung Selatan rapat itu dipimpin oleh Sekertaris Daerah Lampung Selatan Thamrin dan dihadiri oleh Seluruh Kepala OPD Gugus Tugas KLA.

Pada kesempatan itu, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteran Rakyat Eka Riantinawati mengecek persiapan-persiapan dari Tim Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak Lampung Selatan.

Eka juga memaparkan rundown kegiatan dan juga lokasi yang akan dikunjungi pada saat verifikasi lapangan dilakukan.

Turut hadir pada kesempatan itu Kepala Bidang Tumbuh Kembang Anak dinas PP dan PA Provinsi Lampung Leni Yurina, Bunda Forum Anak Kabupaten Lampung Selatan Winarni Nanang Ermanto, Fasilitator KLA Ahmad Ashari.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Babinsa Jembayan Hadiri Musdes Penetapan Kpm BLT Anggaran 2024

Sementara, Sekertaris Daerah Kabupaten Lampung Selatan Thamrin, meminta kepada para Kepala OPD yang hadir untuk mengecek ulang kesiapan dilapangan agar pada saat penilaian dilaksanakan semua sudah siap.

“Tolong para kepala OPD persiapan dilapangan dicek kembali agar pada waktu Verifikasi Lapangan dari tim Pusat semua sudah siap,” ujarnya.

Leni Yurina juga mengatakan terkait Forum Anak Daerah yang ada di Lampung Selatan, hal itu harus tersebar secara merata sampai ketingkat Desa.

“Forum Anak Daerah di Lampung Selatan ini bisa tersebar merata sampai ke desa desa,” katanya.

Sementara itu, Bunda Forum Anak Lampung Selatan dalam arahannya menyampaikan persiapan dan kegiatan yang dilakukan untuk persiapan verifikasi lapangan ini harus terus berlanjut.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Babinsa Sepaku Komsos Di Tengah Corona dan Banjir

“Persiapan dan kegiatan yang kita lakukan ini jangan berhenti sampai disini, tapi bisa berlanjut sesuai dengan program yang ada,” ungkapnya.

Winarni juga mengatakan agar mengembangkan dan melanjutkan apa yang dilakukan untuk Lampung Selatan benar benar menjadi Kabupaten Layak Anak.

Kepada OPD dan semua lintas sektor untuk bisa hadir pada saat verifikasi lapangan, karena menurutnya semua kegiatan yang terlampir di video akan dicek langsung oleh tim verifikasi pusat.

“Apa yang kita lakukan untuk penilaian ini kedepannya bisa dilanjutkan dan dikembangkan agar Kabupaten kita ini bisa menjadi Kabupaten Layak Anak,” ungkap Winarni. (Red) sumber Diskominfo Lamsel

banner 728x90