25 Desa Ikuti Semarak Kecamatan Kalianda Tahun 2017

INFODESA252 Dilihat
banner 728x90

Lampung Selatan, Infodesanews.com – Sebanyak 25 Desa yang ada di wilayah Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan buka Stand Produk dan Inovasi Desa dalam rangka Semarak Kecamatan Kalianda 2017 yang berlangsung di Lapangan Cipta Karya Kalianda.

Acara Semarak Kecamatan Kalianda tahun 2017 dengan Tema “Menjadikan Unggul dan Memiliki Daya Saing Dalam Membangun Desa” yang berlangsung selama tiga hari kedepan dan di buka langsung oleh Bupati Lampung Selatan Dr.H.Zainudin Hasan dalam hal ini yang di wakili oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi dan pembangunan Ir Erlan Murdianto.Rabu (20/12)

Dalam sambutanya Ir Erlan Murdianto mengatakan, Kecamatan Kalianda ini merupakan satu-satunya Kecamatan dari beberapa Kecamatan yang ada di wilayah Lampung Selatan yang menyelenggarakan acara semacam ini. Ia berharap kedepan Kecamatan lainya dapat mengikuti kegiatan semacam ini agar dapat terlihat setiap Kecamatan mempunyai Inovasi Desa dan potensi di Desa.”ujarnya.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
DIBUKA BUPATI, TAX ON CAR FREE DAY TERPADU BERLANGSUNG MERIAH

Berdasarkan pantauan Infodesanews.com. kegiatan yang di adakan oleh pihak Kecamatan Kalianda, yang diikuti oleh 25 desa yang ada di wilayah Kecamatan dengan menyajikan berbagai keunggulan yang dimiliki di masing-masing Desa, baik itu produk usaha sampai dengan kesenian-kesenian yang ada didesa.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Penegasan Bhabinkamtibmas Melakukan Pengawalan Penggunaan Dana Desa

Camat Kalianda Erdyansyah mengatakan, Karna ini merupakan kegiatan tahunan yang selalu diadakan oleh pihak Kecamatan kalianda, Karna ini untuk mempromosikan keunggulan serta potensi yang ada didesa.

“Kegiatan ini sudah kali ketiga yang kami adakan, Ya Alhamdulilah tahun sebelumnya pun sukses. Selain itu seperti yang kita ketahui, bahwa dengan adanya dana desa (DD) tentu masyarakat ingin tahu apa yang sudah dihasilkan. hal itu bisa dilihat di stand yang ada masing-masing desa, apa yang sudah dibangun dan apa yang sudah dihasilkan. Semoga kedepan acara ini bisa terus berlanjut dan semakin sukses,”pungkasnya. (SG)

banner 728x90