Cepat Respon Layani Masyarakat Agus Sartono Barikan Bantuan Air Barsih Untuk Warga Desa Banjarsuri

INFODESA331 Dilihat

LAMPUNG SELATAN,INFODESANEWS — Pengurus Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Lampung Selatan, sekaligus Wakil Ketua I DPRD Lampung Selatan dari Fraksi PAN Agus Sartono memberikan bantuan air bersih untuk warga dusun Sidomukti Desa Banjarsuri Kecamatan Sidomulyo, Rabu (18/5/2023)

Wakil Ketua I DPRD Lampung Selatan, Agus Sartono mengatakan, ini salah satu bentuk kepedulian terhadap masyarakat.

“Alhamdulillah, setelah kami silaturami dan menampung aspirasi, hari ini saya bisa mengirim satu tengki Air barsih untuk kebutuhan masyarakat Dusun Sidomukti.”kata Legeslatif dari Fraksi PAN itu.

Menurutnya bantuan air bersih ini tentu tidak berhenti sampai disini karena ke depan saya akan berkeliling untuk mengetahui daerah mana saja yang membutuhkan air bersih.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Secara Resmi Nanang Buka Liga 3 Indonesia Zona Lampung 2021, Lamsel Jadi Tuan Rumah

“Mudah-mudahan ini dapat membantu dan bermanfaat untuk warga yang selama beberapa bulan mengalami kekeringan akibat musim kemarau.”ujarnya.

Salah seorang warga Dusun Sidomukti Desa Banjarsuri Siti mengaku senang dengan adanya bantuan Air barsih.

“Saya sangat terimakasih dengan bapak Agus Sartono yang telah memberikan bantuan Air barsih. Saya juga berharap kepada bapak Agus bisa memberikan sarana Air barsih berupa sumur Bor, agar kami khususnya warga Dusun Sidomukti tidak selalu kekurangan Air barsih di saat musim kemarau seperti saat ini.”ungkapnya.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Puting Beliung Hantam Empat Kecamatan di Pesawaran anggota Koramil Bercibaku Dengan Waktu

Diketahui penyaluran Air barsih untuk warga itu di pandu oleh ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Sidomulyo Setiawan dan pengurus Anak Ranting Pemuda Pancasila Desa Banjarsuri.

Sementara itu Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Sidomulyo, Setiawan mengatakan, ormas Pemuda Pancasila bukanlah ormas pembuat onar dan permasalahan.

“Sesuai arahan dari pimpinan MPW Pemuda Pancasila Provinsi Lampung Bung Rycko Menoza SZP MBA. Bahwa Pemuda Pancasila bukan ormas pembuat onar, ormas Pemuda Pancasila adalah ormas besar yang terorganisir dalam hal-hal yang positif bagi masyarakat. Ini saatnya ormas Pemuda Pancasila menunjukkan bakti dan kepeduliannya terhadap masyarakat.”tegas Sitiawan. (Red)