Jalin Silaturahmi serta Pererat Kebersamaan, Kodim 0913/Penajam Paser Utara Gelar Halal Bihalal Idul Fitri 1444 H

INFODESA, NASIONAL4 Dilihat
banner 728x90

PENAJAM, INFODESANEWS  – Keluarga besar Kodim 0913/PPU mengadakan kegiatan halal bihalal Idul fitri 1443 H bersama seluruh prajurit dan Persit serta PNS, Kegiatan tersebut digelar secara sederhana bertempat di halaman Makodim 0913/PPU dan Aula Saka Wira Kartika Dharmawangsa Jl. Prop KM 09 Kelurahan Nipah-Nipah Kecamatan Penajam Kabupaten Penajam Paser Utara(PPU), Kamis (04/05/2023).

Komandan Kodim 0913/PPU Letkol Inf Arfan Affandi dalam kesempatannya mengatakan,”Masih dalam suasana Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Mari kita selalu bersyukur atas segala nikmat yang diberikan oleh Allah SWT,atas nama Pribadi beserta keluarga mengucapkan Minal Aidin Wal Faizin, Mohon Maaf Lahir Dan Batin, baik itu secara pribadi maupun secara kedinasan, kami sekeluarga mohon dimaafkan”, ungkapnya.

Lanjutnya, kegiatan halal bihalal yang digelar ini baru bisa di adakan dikarnakan anggota baru selesai melaksamnakan cuti lebaran gelombang 2 dan baru bisa berkumpul semua,dan kegiatan ini merupakan ajang untuk saling memaafkan serta menjalin silaturahmi guna meningkatkan keakraban, kekompakan dan kebersamaan antar sesama anggota Kodim didalam melaksanakan tugas sehari hari,”pungkas Dandim.

BACA SELENGKAPNYA :  Jelang Nataru 2023 Polres Lamsel Gelar Rapat Persiapan Pelaksanaan Pengamanan

“Mari kita bina bersama silaturrahmi yang kuat dan solid dalam momentum Halal Bihalal Idul Fitri tahun ini. Mudah-mudahan kita semua selalu dalam lindunganNya dan diberikan kesehatan agar dapat bertemu dengan bulan Ramadhan dan Lebaran Idul Fitri tahun depan,”Ujarnya.

Masih kata Dia,“Terima kasih atas kerja keras yang di tunjukkan oleh para personil, dimana telah solid bersinergi bersama Polri serta instansi lainnya dalam melaksanakan tugas pengamanan selama lebaran hingga selesai. Kondisi ini harus terus dipertahankan, agar situasi secara umum di wilayah Kab.PPU dalam keadaan aman dan kondusif”, kata Dandim.

BACA SELENGKAPNYA :  Pelaku Penusukan Seorang Wanita Akhirnya Dibekuk Polsek Metro Taman Sari

Untuk itu, mari kita jaga kekompakan dan sinergitas yang kuat demi mewujudkan wilayah Kabupaten PPU yang aman, tertib dan kondusif,terlebih wilayah kita merupakam kawasan IKN, ” Ajak Dandim.

Mengakhiri sambutanya Dandim mengatakan,” Saya minta kepada seluruh anggota maupun Persit , setelah melaksanakan perayaan hari raya Idul Fitri serta cuti lebaran, untuk kembali lagi berdinas dengan semangat yang baru. Kembali fokus mencurahkan tenaga dan pikiran untuk bangsa dan negara serta satuan dengan tetap semangat dengan senan tiasa menjaga kesehatan diri maupun keluarga,”tutupnya.***

banner 728x90