PENAJAM, INFODESANEWS – Libur Lebaran Idhul Fitri 1444 H tahun 2023 kali ini berbeda dengan tahun sebe-lumya,yang pada waktu itu masih adanya penyekatan dan larangan terkait situasi pandemic covid 19 yang melanda Negeri Indonesia yang kita cintai ini ,dan untuk liburan masyarakat pada umumnya menyerbu sejumlah obyek wisata yang berada di beberpa titik.
Seperti keindahan Pantai Tanjung Jumlai yang berada di wilayah Kelurahan Tanjung Tengah, Kelurahan Saloloang dan Kelurahan Pejala Kecamatan Penajam Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menjadi tempat wisata favorit bagi ka-langan masyarakat, terutama saat musim liburan Lebaran Idhul Fitri Tahun Baru 2023. Senin (24/04/2023).
Guna mengantisipasi terjadinya kemacetan gangguan kamtibmas serta untuk ketenanagan warga dal berlibur di pantai sejumlah titik di jaga oleh aparat kea-manan baik dari TNI maupun Polri serta dari Instansi terkait lainnya.
Babinsa Kelurahan Tanjung Jumlai Sertu Herry menyampaikan,” Sebagai salah satu destinasi wisata pada libur lebaran Idhul Fitri 1444 H, selain pantai Amal, pan-tai Cipakario Nipah-Nipah dan pantai Corong serta pantai Tanjung Jumlai, ini men-jadi tempat yang sering dikunjungi oleh para wisatawan, baik dari dalam daerah (lokal) maupun dari luar daerah Kabupaten Penajam Paser Utara,” ulas Babinsa.
Kegiatan pemantauan dan pengamanan di Pantai Wisata Pantai Tanjung Jumlai Kecamatan Penajam tersebut sebagai wujud kepeduliann Babinsa untuk mem-berikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang akan menikmati wisatan-ya.
Selain itu, Pengamanan di tempat obyek wisata tersebut dilaksanakan sebagai ben-tuk kesiapsiagaan Babinsa dalam mengamankan kegiatan masyarakat, dengan tujuan agar masyarakat yang datang berekreasi ke obyek wisata bersama keluar-ganya merasa nyaman dan aman.***