TNI – Polri Kawal Penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST)

banner 728x90

JEPARA, INFODESANEWS – Guna mengawal jalannya penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) tempat sasaran dan tertib dalam pelaksanaanya, Babinsa Sertu Samsul Ma’arif anggota Koramil 05/Mayong bersama Bhabinkamtibmas Bripka Arif melakukan pendampingan kepada warga binaan.”Pendampingan tersebut dilaksanakan di Balai Desa Sengon Bugel, Kecamatan Mayong, Kabupaten Jepara, Senin, (4/3/2023).

BACA SELENGKAPNYA :  Serka Marno Saptono Bersama Anggota Satgas Dan Masyarakat Kampung Long Hubung Ilir Merehab Rumah Yopita

Selain melaksanakan pendampingan dalam kegiatan ini Babinsa dan Bhabinkamtibmas juga menjalin silaturahmi kepada warga maupun petugas Pos Mayong.“Dalam kegiatan ini sebanyak 487 orang warga kurang mampu menerima bantuan dengan harapan dapat membantu kebutuhan sehari-hari, terlebih di bulan suci ramadhan ini,” kata Babinsa Sertu Samsul Ma’arif.

Untuk pendampingan selama proses penyaluran bantuan ini agar selama proses pendistribusian bantuan ini pelaksanaannya harus sesuai dengan prosedur keamanan yang telah ditetapkan.

BACA SELENGKAPNYA :  PT. Waskita Karya Melakukan Upacara Bendera Hut Ri Ke - 73 Di Ruas Jalan Tol BOCIMI

Warga sangat berterima kasih kepada pemerintah atas bantuan yang telah diberikan, “Semoga ini bermanfaat bagi keluarga kami,” tegas salah satu penerima bantuan.(@Gus Kliwir)

banner 728x90