Babinsa Desa Suka Raja Ajak Murid SDN 009 Sepaku Senam SKJ 88 Serta Beri Wasbang

NASIONAL4 Dilihat
banner 728x90

PENAJAM.INFODESANEWS.COM – Dalam rangka menjaga kebugaran kesehatan, Babinsa Koramil 04/Sepaku Kodim 0913/PPU ajak anak murid Sekolah Dasar  Negeri 009 Sepaku untuk senam SKJ 88 serta memberikan pengetahuan tentang wawasan kebangsaan yang bertempat di SDN 009 Sepaku Jln. Provinsi RT. 22 Desa Suka Raja Kecamatan Sepaku Kabupaten PPU.Jum’at (03/03/23)

Serda Suparto menuturkan bahwa dengan senam SKJ 88 ini selain karena perintah langsung dari Bapak Panglima TNI juga untuk membangkitkan semangat siswa dalam mengikuti kegiatan belajar mengajar di sekolah, karena di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat,”Kata Babinsa.

BACA SELENGKAPNYA :  Berikan Rasa Aman, Bupati dan Forkompinda Keliling Saat Jumat Agung

“Kita kenalkan kepada siswa siswi SDN 009 Sepaku tentang senam SKJ 88, Manfaat senam SKJ merupakan untuk kesehatan fisik, membuat badan bergerak aktif dengan gerakan yang sederhana dan juga dapat membantu membakar kalori,” tutur Suparto.

BACA SELENGKAPNYA :  Wujud Empati, Dandim Madiun Jenguk Pabung Yang Sedang Terbaring Sakit

Babinsa juga menambahkan bahwa selain kondisi kesehatan yang stabil, latihan kesegaran jasmani juga akan membuat tubuh terasa lebih segar ketika beraktivitas,”ulasnya .

Dengan dikenalkannya senam SKJ, senam seperti ini dapat menjaga kebugaran tubuh dalam beraktivitas dan siswa yang lainnya pun senang,”tutupnya.(Mur)*

banner 728x90