Babinsa Jonggon Jaya Dampingi Pemerintah Desa Serahkan Bantuan Program Pembangunan Berbasis Rukun Tetangga

NASIONAL2 Dilihat
banner 728x90

KUTAI KARTANEGARA, INFODESANEWS | Babinsa Jonggon Jaya Koramil 0906-02/Loa Kulu Kodim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr), Serka Daswar lakukan pendampingan dalam kegiatan penyerahan bantuan Program Pembangunan Berbasis Rukun Tetangga dari pemerintah desa Jonggon Jaya kepada seluruh ketua Rukun Tetangga (RT) desa Jonggon Jaya. Rabu (28/12/2022).

Penyerahan bantuan yang diselenggarakan di kantor desa Jonggon Jaya kecamatan Loa Kulu Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) tersebut merupakan bantuan yang berasal dari pemerintah kabupaten Kukar melalui dana BKKD (Bantuan Khusus Kepada Desa) yang diberikan kepada pemerintah desa dalam rangka penguatan pemberdayaan RT guna mendukung pelaksanaan tugas pemerintah daerah di desa.

BACA SELENGKAPNYA :  Kick Of Piala Kasad Liga Santri ini Pesan Danrem 091/ASN

Seperti yang disampaikan kepala desa Jonggon Jaya M. Kholil SH, pada saat kegiatan penyerahan bantuan di kantor desa Jonggon Jaya dimana kegiatan tersebut juga di hadiri oleh Babinsa Jonggon Jaya Serka Daswar.

“Bantuan yang diberikan kepada tiap-tiap ketua RT berupa satu unit kendaraan roda dua, meja dan kursi serta satu unit mesin rumput yang mana bantuan ini adalah merupakan bantuan Program Pembangunan Berbasis Rukun Tetangga melalui dana BKKD dalam rangka pemberdayaan RT guna mendukung pelaksanaan tugas pemerintah daerah di desa”, ucap Kades Jonggon Jaya.

BACA SELENGKAPNYA :  Santri Untuk Mewujudkan Kedamaian Negeri

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa Jonggon Jaya Serka Daswar juga berharap agar bantuan yang diberikan oleh pemerintah desa melalui program pembangunan berbasis Rukun Tetangga dapat semaksimal mungkin dipergunakan guna mendukung program-program pembangunan yang ada di pemerintahan desa.(Mur)*

banner 728x90