Camat Batang Cinaku Bersama Forum Kades, Minta Dinas PUPR Riau dan DPRD Riau Perbaiki Akses Jalan Lintas Selatan

INFODESA, NASIONAL16 Dilihat
banner 728x90

PEKANBARU, INFODESA NEWS | Triyatno Camat Batang Cinaku kabupaten Inhu, bersama ketua Forum kepala desa kecamatan Batang Cinaku dan 20 kades dan BPD, sambangi kantor dinas PUPR Riau, Rabu 2/11/2022.

Kepada awak media , Triyatno Camat Batang Cinaku menuturkan, memasuki lima bulan terkahir ini, kondisi jalan diwilayahnya mengalami kerusakan  sangat parah. Akibat kerusakan akses masyarakat kewalahan untuk mengangkut hasil pertanian, jalan penuh lobang dan berlumpur.

Kehadiran puluhan kepala desa dan BPD, menuntut dinas PUPR Provinsi Riau dan nanti nya berlanjut ke kantor DPRD Riau, untuk menyampaikan kondisi jalan lintas selatan khusunya,

” Akibat buruknya jalan lintas selatan, kami berharap pihak dinas PUPR Riau dapat memberikan solusi yang terbaik dalam waktu dekat ini,” ujarnanya.

Lebih lanjut Triyatno mengungkapkan telah jauh hari pihaknya telah menyampaikan dan melaporkan terkait kondisi jalan lintas selatan kepada Bupati dan DPRD kabupaten,

” lewat pertemuan yang ini, kami berharap  Bupati  dan DPRD, segera mengambil langkah cepat dan terukur,  mengingat akses jalan lintas selatan adalah gawean pihak PUPR Riau,” ujarnya.

Triyatno berharap, atas nama masyarakat, perangkat, kepala desa, Gubernur Riau (Syamsuar) agar memberikan perhatian yang serius atas kondisi jalan lintas selatan .

BACA SELENGKAPNYA :  Patuhi PPKM Darurat, Kepala Desa Tendas Woro-Woro ke Warga Patuhi Prokes

” Dan kita berharap Dinas PUPR Riau untuk segera meninjau kelokasi dan memberikan solusi atas keluhan kita tersebut,” tegasnya.

Hal senada juga disampaikan Wahyu merupakan Ketua Forum kepala desa Batang Cinaku, berharap kehadiran mereka saat ini merupan perwakilan atas nama masyarakat desa Batang Cinaku juga dukungan dari Bupati , kehadiran mereka mendapat peratian serius dari Gubernur.

” Tolong kami bapak Gubernur Riau, bapak kepala dinas PUPR Riau, bapak / ibu DPRD Riau, selama ini kami masyarakat Batang Cinako adalah warga negara yang baik, taat pajak dan taat aturan, atas dasar ketaatan kita dalam hal penyumbang pajak kepada pemerintah, maka dari itu kami juga minta kepastian atas hak kami untuk menikmati pembangunan yang merata ditempat kami, terlepas dari besar kecilnya pajak yang kami berikan kepada pemerintah, dimata undang-undang kami juga berhak untuk mendapatkan keadilan yang merata dari program pemerintah Provinsi Riau melalui dinas PUPR Provinsi Riau,” ujarnya. .

” Harapan kami mewakili masyarakat desa Batang Cinaku dan saya sendiri mewakili ketua forum kepala desa memohon dengan Arif dan bijaksana agar bapak Gubernur Riau , bapak kepala dinas PUPR Riau dan bapak / ibu wakil rakyat yang duduk di DPRD Riau, untuk dapat memberikan keseriusannya bagi desa kami,” tegasnya.

BACA SELENGKAPNYA :  Warga Candipuro Dan Way Sulan Rindukan Jalan Mulus

Usai menyampaikan keluhannya, camat Batang Cinaku, ketua forum kepala desa dan 20 kepala desa, melakukan pertemuan dengan pihak PUPR Riau di aula kantor PUPR Riau.

Dalam pertemuan dengan pihak PUPR Riau yang dihadiri, sekretaris PUPR Riau, anggota dari bidang Bina Marga dan Sanusi ( kepala UPTD wilayah IV Inhu dan Inhil ).

Salah satu anggota dari bidang Bina marga (Utusan Kabid Bina Marga) menyampaikan “menyambut dengan baik atas kehadiran bapak Camat Batang Cinaku, forum kepala desa dan 20 kepala desa yang hadir. Disampaikannya, adapun kendala pengerjaan untuk jalan lintas selatan saat ini dikarenakan proses tender yang sudah 2 kali gagal dan belum juga rampung saat ini.

” Atas nama bidang Bina Marga kita berjanji dan akan menyampaikan kepada pimpinan hasil dari pertemuan saat ini, semoga dalam waktu dekat ini kita berharap proses tender yang sedang bergulir selesai dan kita akan mengesah pengerjaannya,” pungkasnya.**Mr/Sumber : S. Tanjung.

banner 728x90