Pati Ikuti Lomba Harganas 2022

INFODESA175 Dilihat
banner 728x90

PATI – Seperti kita ketahui bersama peringatan Hari Keluarga Nasional ( HARGANAS ) tahun 2022 yang ke 29 adalah menjadi momentum percepatan pencapaian target penurunan stunting di daerah maupun dalam skala nasional, Selasa (28/6/22).

Dipilihnya issue stunting dalam Harganas ini, Dinas Sosial P3AKB Pati menyambut baik dengan menggelar dan mengikuti lomba dalam rangka Harganas yang nanti puncaknya pada tanggal 29 Juni 2022.

Bestyanti Ikhdinastri dari Dinas Sosial P3AKB Pati mengatakan bahwa lomba yang diikuti antara lain : 1. Lomba Kampung Keluarga berkualitas meraih juara tiga tingkat Provinsi Jawa tengah diwakili oleh Kampung KB Mantab Desa Langenharjo Kecamatan Margorejo.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Pasukan Mulai Berdatangan di Desa Sasaran TMMD 107 Kodim 0912/Kutai Barat

2. Lomba BKB Holistik Integratif yang mengangkat tema pola asuh dalam stunting masuk dalam 5 besar tingkat provinsi Jawa tengah diwakili oleh BKB Mawar Desa Kebolampang Kecamatan Winong yang bertujuan untuk memantau perkembangan anak usia dini tentang kecerdasan dan tumbuh kembangnya selama periode Golden Age.

3. Duta Genre ( Generasi Berencana ) yang dilaksanakan pada tanggal 25 Juni 2022 bertempat di Pasar Pragola Pati yang juara pertama Putra dan Putri nantinya akan mewakili Kabupaten Pati pada tingkat provinsi.

Lomba pemilihan Duta Genre ini bertujuan untuk menjaring role model bagi remaja agar remaja terhindar dari seks bebas, NAPZA, HIV AIDS, pendewasaan usia perkawinan dan menyiapkan kehidupan berkeluarga bagi remaja agar tidak melahirkan anak anak yang stunting dan pentingnya menjaga reproduksi bagi remaja.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Dengan Mengendarai Motor Custom Nanang Menuju GOR Way Handak

Besty menambahkan bahwa Harganas dapat dioptimalkan melalui delapan fungsi keluarga yakni agama, sosial, budaya, cinta kasih, melindungi, reproduksi, pendidikan, ekonomi dan pembinaan lingkungan, semua upaya yang telah dilakukan ini adalah agar masyarakat secara luas dapat mewujudkan keluarga bahagia sejahtera tangguh dan ayo cegah stunting agar keluarga bebas,”tegas Bestyanti Ikhdinastri.(@Gus)

banner 728x90