Dua Bulan Lagi Purna Tugas, Haryanto Sampaikan Banyaknya Investor Masuk Pati

INFODESA5 Dilihat
banner 728x90

PATI, INFODESANEWS – Bupati Pati bersyukur di masa pandemi justru ada investasi masuk. Seperti di tahun 2020 ada PT Seijin, tahun 2021 PT HWI serta perusahaan lain.”Hal itu adalah kepercayaan dari investor menanamkan modalnya dengan nilai tidak sedikit yaitu sekitar 6 triliun, ditambah yang ada di tahun 2022.

Haryanto berkata akan memberi karpet merah kepada para investor yang akan menanamkan modalnya di Kabupaten Pati. “Karena investasi pasti akan menghasilkan lapangan pekerjaan dan mengurangi angka pengangguran serta meningkatkan pendapatan daerah.

Untuk penghargaan ini adalah bukan hasil karya saya sendiri tetapi kebersamaan dengan Wakil Bupati yang mendampingi selama menjabat dan adanya investor masuk adalah peran dari Saiful Arifin yang juga selaku pengusaha,” kata Bupati Pati saat diwawancarai Awak Media, Sabtu 25/6/22).

BACA SELENGKAPNYA :  Cekcok Mulut Berujung Maut

Lanjut ditanya terkait penerimaan penghargaan,Bupati Menambahkan bahwa datangnya bukan karena diminta, tapi justru penilaian dari publik yaitu salah satu media yang cukup ternama.

BACA SELENGKAPNYA :  Serda Lasto Hadiri Rutin Maulid Keliling Se - Kabupaten Wonogiri

“Ia pun menjelaskan masa jabatannya tinggal dua bulan lagi akan menjelang purna tugas dan mohon doakan supaya khusnul khotimah dalam melaksanakan tugas.

Artinya adalah selesai dengan tanpa persoalan. “Saat ini siapapun yang mendapat amanah pasti akan berpikir karena dengan kondisi perpolitikan sekarang ini,” tegas bupati.(@Gus)

banner 728x90