Yonif 611/Awang Long Terima Pembekalan MTT PPKM TNI-AD

INFODESA, NASIONAL4 Dilihat
banner 728x90

KUTAI KARTANEGARA.INFODESANEWS – Batalyon Infanteri 611/Awang Long menerima pembekalan Mobile Team Training (MTT) Proses Pengambilan Keputusan Militer (PPKM) oleh Pusat Kesenjataan Infanteri (Pussenif) dan Staf Latihan Angkatan Darat (Slatad)

“Keberhasilan operasi militer akan dipengaruhi oleh proses pengambilan keputusan (biltus) yang tepat dan efektif berdasarkan data dan informasi yang tersedia melalui sebuah proses manajemen perencanaan operasi” Kata Komandan Yonif 611/Awang long letkol Inf Hendra Mirza, S.E , dalam rilisnya di Loa janan pada Kamis (16/6/2022)

Lebih lanjut dikatakan “Pentingnya sebagai pedoman bagi satuan jajaran dalam membantu pimpinan menerapkan ketelitian, kejelasan, penilaian yang baik dan logika, serta pengetahuan profesional untuk memahami situasi, mengembangkan pilihan untuk memecahkan masalah, dan mengambil keputusan melalui cara berpikir kritis dan kreatif” ujar Komandan Abituren Akmil 2003 ini.

BACA SELENGKAPNYA :  Jalin Komsos Dengan Masyarakat, Kodim Ngawi Gelar Festival Pencak silat

Bertempat di Mako Yonif 611/Awang Long, kegiatan ini diikuti oleh perwakilan jajaran TNI-AD Satuan Tempur (Satpur) Kodam VI/Mulawarman, Satuan Bantuan Tempur (satbanpur) Kodam VI/Mulawarman, Satuan Balak Kodam VI/Mulawarman.

BACA SELENGKAPNYA :  Jajaran Forkopimcam Giriwoyo Ringankan Beban Sutiyono

Sumber : Yonif 611/Awl

banner 728x90