Babinsa Koramil Tenggarong Dampingi UMKM Unggulan

banner 728x90

KUTAI KARTANEGARA, INFODESANEWS – Babinsa selalu aktif dalam berbagai kegiatan masyarakat di wilayah binaannya. Baik dalam bidang keamanan, edukasi, kegiatan dari pemerintah, hingga kegiatan terkait perekonomian.

Guna meningkatkan perekonomian warganya Sertu Sarikudin selaku Babinsa Koramil 0906-01/Tenggarong Kodim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr) melakukan pendampingan UMKM pembuatan makanan ringan tepatnya pembuatan donat yang berada di Jl. Barong Tongkok RT. 20 Kelurahan Maluhu Kecamatan Tenggarong Kab. Kutai Kartanegara (Kukar), Senin (18/4/2022).

BACA SELENGKAPNYA :  Kasus Covid-19 di Luwu Timur Kian Meningkat, Sudah 43 Orang Meninggal Dunia

Dalam kegiatan tersebut Sarikudin mengatakan “Pendampingan kepada pelaku UMKM yang ada di wilayah binaannya  merupakan salah satu bentuk kepedulian Babinsa kepada warganya dalam menjalankan usaha di masa pandemi covid-19 seperti sekarang ini, agar selalu tetap bersemangat dan harus membuat inovasi serta trobosan baru yang belum ada di pasaran guna meningkatkan omset”, ujarnya.

BACA SELENGKAPNYA :  Ketua DPRD Lamsel Hendriy Rosyadi Lantik Anggota PAW

“Selama pelaksanaan pendampingan tetap menerapkan protokol kesehatan selain menggunakan masker pada saat beraktivitas juga harus menjaga jarak guna  mencegah penyebaran virus covid-19”, tambahnya.(Mur)*

banner 728x90